Skip to main content

Yerusalem, lihatlah Rajamu

Renungan Minggu Palma – Tahun C – 28 Maret 2010
Bacaan Perarakan: Luk 19,28-40
Yes 50,4-7; Flp 2,6-11; Luk 22,14-23,56
Oleh: Rm. Victor Bani, SVD

DSC06414 
Ketika memasuki kota Yerusalem, 2000 tahun yang lalu, dengan menunggangi seekor keledai muda, Yesus disambut bagaikan seorang Raja Agung. Di belakang-Nya berlarian mengikuti Dia begitu banyak orang sambil bersorak-sorai: „Hosana, Putera Daud, diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan“. Di samping kanan dan kiri-Nya berjalan menyertai-Nya tidak sedikit orang sambil membawa ranting-ranting daun. Mereka mengelu-elukan Dia sebagai Raja bangsa Yahudi. Dan di depan-Nya berdiri menyambut-Nya para penduduk Yerusalem, tak terbilang jumlahnya, yang menghamparkan pakaian mereka di jalan sebagai ‚karpet merah‘ buat Mesias, Dia yang datang untuk menyelamatkan mereka. Penyambutan yang sungguh-sungguh luar biasa.
Palmsonntag 
Satu minggu kemudian, di tempat yang sama, mereka yang sebelumnya begitu bersemangat menyambut Yesus dan mengagung-agungkan Dia sebagai Raja yang akan membebaskan mereka dari penjajahan bangsa Romawi, berbalik mencemoohkan Dia sebagai seorang pecundang, penjahat besar dan pengkhianat bangsa. Tidak ada lagi ranting daun tanda sukacita dan hamparan pakaian lambang penghormatan, tidak ada lagi sorai-sorai tanda kemenangan dan kegembiraan. Yang ada hanyalah pukulan, lemparan batu, umpatan, makian dan pandangan sinis penuh penghinaan serta teriakan tidak sabar: „Enyahkanlah Dia, Salibkan Dia“. Dia yang sebelumnya disambut bagaikan Raja, kini diperlakukan tidak lebih dari seorang penjahat keji yang tak berguna.  Pujian dan cemoohan datang dan keluar dari mulut yang sama, mulut para penduduk Yerusalem.
2000 tahun sesudah itu, hari ini, kita memperingati kembali peristiwa masuknya Yesus ke kota Yerusalem dengan mulia. Setiap kali merayakan peristiwa ini, kita diingatkan bukan saja pada penyambutan mereka yang luar biasa tetapi juga pada penghujatan kepada Yesus seminggu kemudian.
Yesus adalah Raja yang diutus Bapa, Ia datang ke dunia untuk menyelamatkan kita dari dosa-dosa kita. Dia datang bukan sebagai Raja Agung, melainkan sebagai manusia biasa dan lemah yang lahir di palungan hina. Semasa hidup dan karya-Nya Dia tidak menganggap diri apalagi berlaku seperti seorang Raja, sebaliknya, Dia melayani semua orang yang datang kepada-Nya layaknya seorang Hamba. Ketika masuk ke Yerusalem, Dia tidak mengendarai kereta kerajaan yang mewah seperti kebiasaan para raja, Dia bahkan menunggang seekor keledai beban. Dan pada saat terakhir hidup-Nya, Dia tidak wafat di tempat tidur empuk, di dalam istana yang megah dan didampingi oleh para bangsawan, semuanya terlalu indah untuk Dia, Dia mengakhiri hidup-Nya dengan wafat di kayu salib, suatu kematian yang hanya pantas dihadiahkan kepada para terbuang. Tetapi Yesus justeru memilih kematian dengan cara seperti itu. Dengan demikian, Dia menghapus segala dosa kita dan memberikan kehidupan kekal kepada kita, para hamba-Nya.
Dialah sesungguhnya Raja sejati. Raja yang datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan memberikan hidup-Nya untuk hamba-hamba-Nya. „Yerusalem, lihatlah Rajamu, Dia datang dengan menunggang seekor keledai muda, sambutlah dan elukanlah Dia!“

Comments

Popular posts from this blog

" Foto " 5200 Orang Jadi Model Telanjang Masal

 Kalo di Indonesia seru juga ya..... Fotografer terkenal di dunia dan seniman Spencer Tunick mengubah ikon Sydney Opera House menjadi sebuah instalasi telanjang disebut 'Mardi Gras', bagian dari Sydney Mardi Gras untuk 2010. Kegiatan tersebut diikuti 5200 orang (pria dan wanita) dan semuanya Telanjang alias Bugil. Walaupun katanya mengedepankan unsur 'Seni', tapi yang namanya bugil ya.. tetap bugil...Berikut Foto-fotonya:

Contoh Diet Karbo - Diet Karbohidrat Rendah

Diet karbohidrat (karbo) merupakan jenis diet yang menekankan pada pengurangan asupan karbohidrat dalam tubuh. Beberapa contoh diet karbohidrat yang populer adalah: Diet Keto: Diet ini melibatkan mengurangi asupan karbohidrat hingga hanya 5-10% dari total kalori harian dan meningkatkan asupan lemak hingga 70-80% dari total kalori harian. Diet ini bertujuan untuk memaksa tubuh memasuki keadaan ketosis, di mana tubuh membakar lemak sebagai sumber energi utama. Diet Paleo: Diet ini menekankan pada makanan yang mirip dengan yang dikonsumsi oleh manusia purba, seperti daging, ikan, sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Diet ini biasanya rendah karbohidrat, tetapi bukanlah diet karbohidrat yang sangat ketat seperti diet keto. Diet Atkins: Diet ini melibatkan fase pertama yang sangat ketat, di mana asupan karbohidrat dibatasi hanya hingga 20 gram per hari. Fase ini diikuti oleh fase-fase yang lebih fleksibel, tetapi tetap membatasi asupan karbohidrat. Diet ini bi

Trik Mendapatkan Alamat Email Dari Search Engine

Mempunyai banyak teman di internet adalah sebuah berkah yg luar biasa dan patut disyukuri. Banyak teman banyak rezeki, itu istilah yang tepat. Tapi sebanyak-banyaknya teman, contohnya di Facebook, paling-paling juga hanya bisa ratusan. Tetapi kalau kita orang yang beken dan punya tampang spt artis, itu perkara lain. Tapi kalau kita yang hanya “wong cilik”, nampaknya sebuah mimpi mempunyai ribuan “fans”. Banyak teman biasanya diikuti dengan banyaknya alamat email yang dikoleksi dari mereka. Alamat email yg banyak merupakan sebuah aset yg sangat berharga. Satu email bisa menghasilkan $1-$10 jika dioptimalkan dengan sebaik-baiknya. Masalahnya jika anda mengalami kesulitan untuk mendapatkan alamat email yang banyak dari teman-teman, saya punya kiat alias tips atau bahkan boleh dibilang sebuah trik. Tips dan trik yg saya kenalkan untuk mendapatkan alias mengumpulkan alamat email yg saya ajarkan sangat sederhana, cara untuk mencari dan mendapatkan alamat email kali ini pasti