Skip to main content

Posts

Showing posts from June, 2012

TIPS MENGUSIR NYAMUK

CARA AMPUH MENGUSIR NYAMUK Kita dapat menghemat cukup banyak uang dengan membasmi serangga-serangga pengganggu dalam rumah ? gak percaya ? coba pikirkan berapa kerugian yang anda alami bila serangga merusak bahan-bahan makanan, perabotan dan lain-lain. Tentunya cukup banyak juga kan ? oleh karena itu, simak tips dan trik berikut, mudah-mudahan dapat menjadi solusi bagi problem anda terhadap serangga. Kecoa Serangga ini pada dasarnya tidak menyukai aroma yang wangi. Lho kok ? gak usah heran, bila dipirkan secara logika ada benarnya juga karena memang kecoa habitatnya berada pada tempat-tempat yang jorok yang otomatis berbau tidak sedap. Untuk mengatasi kecoa kita hanya memerlukan sabun batangan yang dibentuk hingga menjadi potongan kecil-kecil. Selanjutnya letakkan potongan-potongan sabun tersebut ke dalam wadah yang berisi air lalu simpan di tempat di mana kecoa kira-kira sering muncul. Tak sampai beberapa hari, kecoa akan lenyap . yang harus diperhatikan ! gantilah secara ru

Gempa Berpusat di Sukabumi Berkekuatan 6,1 Skala Richter (SR)

Gempa yang mengguncang wilayah Jakarta dan sekitarnya, Senin (4/6/2012), pukul 18.18 WIB berpusat di Sukabumi, Jawa Barat. Gempa tersebut berkuatan 6,1 Skala Richter (SR). Demikian informasi yang disampaikan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di akun Twitter resminya. Gempa tersebut berpusat di laut kira-kira 121 kilometer arah barat daya Kota Sukabumi tepatnya pada koordinat 7,99 Lintang Selatan dan 106,19 Bujur Timur pada kedalaman 24 kilometer. Meski demikian, tidak ada peringatan bahaya tsunami yang berpotensi ditimbulkan oleh gempa ini. Selain di Jakarta, beberapa orang di layanan mikroblogging Twitter melaporkan goyangan gempa juga terasa di Bandung dan Tasikmalaya. Sumber : kompas.com