Skip to main content

Antara Cinta dan Pengkhianatan

Renungan Minggu Paskah V
Kis 14,21b-27; Why 21,1-5a; Yoh 13,31-33a.34-35
Oleh: Rm. Victor Bani, SVD

DSC06414 
Bacaan injil yang kita dengar hari ini menampilkan dua hal yang saling berlawanan, tetapi toh mempunyai hubungan satu dengan yang lainnya. Kisah yang ditulis oleh penginjil Yohanes ini dimulai dengan ‘kepergian Yudas’. Meskipun acara makan malam perpisahan antara Yesus dan murid-murid-Nya belum selesai, Yudas telah pergi meninggalkan mereka. Suatu sikap yang tidak pantas dari seorang murid. Para murid yang lain tidak tahu alasan kepergian Yudas, namun Yesus dan kita tahu, mengapa dia pergi tanpa pamit. Untuk apa dia meninggalkan mereka? Untuk mengkhianati Yesus, Gurunya sendiri.
Itulah yang kita dengar pada awal perikop injil Yohanes hari ini. Lalu pada bagian akhir, diceriterakan bahwa Yesus memberikan suatu perintah baru kepada murid-murid-Nya: „Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu, demikian pula kamu harus saling mengasihi …“
Dari penjelasan singkat diatas, menjadi jelas dua hal yang saya maksudkan diatas. Dua hal yang saling berlawanan, tetapi toh mempunyai hubungan satu dengan yang lainnya.
jesus_legenden_judas 
Cinta dan pengkhinatan. Yudas pergi untuk mengkhianati Yesus; Yesus mengajar murid-murid-Nya untuk saling mengasihi, untuk saling mencintai satu sama lain.
Rasa-rasanya, dimana ada cinta di situ selalu ada pula pengkhianatan. Dan juga sebaliknya: dimana ada pengkhinatan, disana bisa bertumbuh cinta yang sejati. Hal ini bukan saja dialami oleh Yesus, tetapi kita alami juga dalam kehidupan kita sehari-hari.
Beberapa tahun yang lalu, dalam perang kemerdekaan di Irlandia Utara, seorang pejuang Irlandia berhasil membunuh seorang tokoh yang berpengaruh di Inggris. Tetapi beberapa waktu kemudian, ia dikhianati oleh seorang kawan seperjuangannya, sehingga ia ditangkap, dimasukkan dalam penjara kemudian dijatuhi hukuman mati, dengan cara digantung. Menjelang hari hukuman matinya, berulang kali ia menolak bapak pengakuan penjara itu. Pertama: karena ia tidak bisa mengaku, dan terlebih lagi, karena dia tidak bisa dan tidak mau mengampuni pengkhianatnya itu.
Pada suatu hari, seorang biarawati, seorang suster Ursulin datang kepadanya. Suster itu bermaksud meminta pendapatnya berhubungan dengan keputusannnya untuk meninggal-kan biara. Si suster hendak keluar dari biaranya, karena dia juga merasa sangat sulit untuk memaafkan seseorang yang telah membunuh saudaranya. Suster itu tidak bisa memaafkan pembunuh saudaranya, karena dia mengalami dan menyaksikan dengan mata kepalanya sendiri, bagaimana keluarganya hancur karena pembunuhan itu. Bapaknya terkena stroke, ibunya meninggal beberapa saat kemudian karena tidak bisa menanggung kesedihan yang luar biasa. Kehidupan ipar dan keponakan-keponakannya berantakan, karena mereka bukan saja kehilangan tulang punggung keluarga mereka, tetapi terlebih karena mereka kehilangan orang yang sangat mereka cintai. Setelah melihat dan mengalami semua kepedihan itu, bagaimana mungkin dia dapat mengampuni pembunuh saudaranya?
Siapakah saudara suster itu? Ternyata saudaranya adalah tokoh berpengaruh di Inggris, yang telah dibunuh oleh pejuang Irlandia, yang sekarang berada dihadapannya. Setelah mendengar ceritera biarawati itu, pejuang itu terdia lama, lalu berkata: „Suster, saya mohon suster jangan meninggalkan biara. Pergilah, panggillah bapak pengakuan, karena sekarang saya mau memaafkan saudaraku seperjuangan yang telah mengkhianati saya itu. Kalau suster telah memaafkan saya, maka sebagai orang kristiani, saya harus bisa pula memaafkan dan mencintai orang yang telah mengkhianati saya itu“.  
Bila kita mengalami sendiri seperti apa yang dialami oleh suster itu, jika kita dikhianati sama seperti yang dialami oleh pejuang irlandia itu, apa yang akan kita lakukan? Apa yang bisa kita buat? Memaafkan dan mengampuni begitu saja orang yang melakukannya terhadap kita? Itu bukan hal yang mudah. Membalas apa yang telah dilakukannya terhadap kita? Saya tidak tahu, apa kita punya keberanian untuk itu. Bersedih sepanjang waktu? Itu tidak akan merubah apa-apa. Kalau begitu, apa yang mesti kita buat?
Saya cuma punya satu usul: belajarlah dari Yesus, Guru kita. Dia telah menunjukkan kepada kita bahwa cinta itu harus lebih kuat dari pengkhianatan dan dosa. Dia bukan saja mengajarkan kita untuk saling mengasihi satu sama lain, tetapi Ia juga mempraktekkan apa yang dikatakan-Nya. Apa yang dibuat Yesus, sebelum Ia wafat di salib? Dia berdoa: “Ya Bapa, ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka lakukan”. Itu juga yang harus kita lakukan dalam hidup kita sehari-hari. Amin.

Comments

Popular posts from this blog

" Foto " 5200 Orang Jadi Model Telanjang Masal

 Kalo di Indonesia seru juga ya..... Fotografer terkenal di dunia dan seniman Spencer Tunick mengubah ikon Sydney Opera House menjadi sebuah instalasi telanjang disebut 'Mardi Gras', bagian dari Sydney Mardi Gras untuk 2010. Kegiatan tersebut diikuti 5200 orang (pria dan wanita) dan semuanya Telanjang alias Bugil. Walaupun katanya mengedepankan unsur 'Seni', tapi yang namanya bugil ya.. tetap bugil...Berikut Foto-fotonya:

Contoh Diet Karbo - Diet Karbohidrat Rendah

Diet karbohidrat (karbo) merupakan jenis diet yang menekankan pada pengurangan asupan karbohidrat dalam tubuh. Beberapa contoh diet karbohidrat yang populer adalah: Diet Keto: Diet ini melibatkan mengurangi asupan karbohidrat hingga hanya 5-10% dari total kalori harian dan meningkatkan asupan lemak hingga 70-80% dari total kalori harian. Diet ini bertujuan untuk memaksa tubuh memasuki keadaan ketosis, di mana tubuh membakar lemak sebagai sumber energi utama. Diet Paleo: Diet ini menekankan pada makanan yang mirip dengan yang dikonsumsi oleh manusia purba, seperti daging, ikan, sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Diet ini biasanya rendah karbohidrat, tetapi bukanlah diet karbohidrat yang sangat ketat seperti diet keto. Diet Atkins: Diet ini melibatkan fase pertama yang sangat ketat, di mana asupan karbohidrat dibatasi hanya hingga 20 gram per hari. Fase ini diikuti oleh fase-fase yang lebih fleksibel, tetapi tetap membatasi asupan karbohidrat. Diet ini bi

Trik Mendapatkan Alamat Email Dari Search Engine

Mempunyai banyak teman di internet adalah sebuah berkah yg luar biasa dan patut disyukuri. Banyak teman banyak rezeki, itu istilah yang tepat. Tapi sebanyak-banyaknya teman, contohnya di Facebook, paling-paling juga hanya bisa ratusan. Tetapi kalau kita orang yang beken dan punya tampang spt artis, itu perkara lain. Tapi kalau kita yang hanya “wong cilik”, nampaknya sebuah mimpi mempunyai ribuan “fans”. Banyak teman biasanya diikuti dengan banyaknya alamat email yang dikoleksi dari mereka. Alamat email yg banyak merupakan sebuah aset yg sangat berharga. Satu email bisa menghasilkan $1-$10 jika dioptimalkan dengan sebaik-baiknya. Masalahnya jika anda mengalami kesulitan untuk mendapatkan alamat email yang banyak dari teman-teman, saya punya kiat alias tips atau bahkan boleh dibilang sebuah trik. Tips dan trik yg saya kenalkan untuk mendapatkan alias mengumpulkan alamat email yg saya ajarkan sangat sederhana, cara untuk mencari dan mendapatkan alamat email kali ini pasti