Skip to main content

Tuntaskan Jerawat Punggung!


back acne

Sama seperti kulit tubuh yang lain, kulit punggung pun perlu dirawat. Setiap mandi, jangan lupa menggosok bagian punggung Anda. Meski sulit menjangkaunya, dengan bantuan alat hal itu bisa diatasi.

Gunakan spons panjang yang bertali di kedua ujungnya, agar dapat dengan mudah dipakai membersihkan punggung. Satu hal yang sering dilupakan dalam merawat punggung adalah mengeringkan bagian punggung dengan sempurna, setiap kali habis mandi ataupun berkeringat.

Hal ini dapat menyebabkan munculnya bakteri-bakteri yang dapat merusak penampilan punggung Anda, seperti jerawat. Air dan keringat yang menempel pada kulit, bila tidak segera dikeringkan, bisa menjadi sarang pertumbuhan jerawat punggung. Luluran adalah teknik perawatan yang paling pas.

Seluruh kulit mati yang masih menempel di tubuh, termasuk bagian punggung, bisa terbuang. Kulit baru yang masih segar, kencang dan mulus pun bisa muncul ke permukaan dengan lebih sempurna. Kelembapan kulit di bagian punggung harus dijaga agar kulit tidak kering dan bersisik. Jangan pernah lupa memberi pelembap di bagian punggung sesuai dengan jenis kulit.

Lakukan secara teratur setiap kali habis mandi. Sebaiknya, rajinlah mengoleskan tabir surya atau sunblock bila hendak keluar rumah dan saat berada di bawah terik matahari. Apalagi kalau kita memakai busana terbuka di bagian punggung. Mulai sekarang, rawatlah punggung Anda, agar terlihat seksi dan mulus.

Penggunaan shampo dan conditioner yang tak dibilas sampai bersih saat keramas juga dapat memicu timbulnya jerawat di bagian punggung. Maka, untuk mengantisipasi, pastikan membilas tubuh hingga benar-benar bersih setelah keramas.

Cara menghilangkan jerawat di tubuh sama dengan metode merawat wajah. Secara kimiawi, gosok dengan produk perawatan yang mengandung retinol atau salicylic acid. Ini perlu ketelatenan karena lokasi terkadang sulit dijangkau. Juga, karena kulit tubuh lebih tebal dibanding wajah, pengangkatan sel kulit mati dengan metode scrubbing atau dengan bantuan lopah bertangkai panjang bisa membantu mencegah timbulnya jerawat-jerawat kecil di punggung.

Jerawat bisa tumbuh dimana saja, tidak hanya di daerah wajah, bisa juga timbul di badan atau punggung karena disana pun terdapat kelenjar. Untuk mengatasi hal tersebut, Anda dapat melakukan body scrub secara rutin untuk mengangkat kotoran-kotoran yang tersumbat, mengangkat sel-sel kulit mati sehingga kulit lebih bersih dan halus.

Special tip: Jika Anda sudah melakukan hal ini selama 4 minggu dan tidak ada perkembangan. Konsultasikan kepada dokter spesialis kulit untuk mendapatkan resep antibiotik lain yang dapat membantu Anda.

Comments

Popular posts from this blog

" Foto " 5200 Orang Jadi Model Telanjang Masal

 Kalo di Indonesia seru juga ya..... Fotografer terkenal di dunia dan seniman Spencer Tunick mengubah ikon Sydney Opera House menjadi sebuah instalasi telanjang disebut 'Mardi Gras', bagian dari Sydney Mardi Gras untuk 2010. Kegiatan tersebut diikuti 5200 orang (pria dan wanita) dan semuanya Telanjang alias Bugil. Walaupun katanya mengedepankan unsur 'Seni', tapi yang namanya bugil ya.. tetap bugil...Berikut Foto-fotonya:

Contoh Diet Karbo - Diet Karbohidrat Rendah

Diet karbohidrat (karbo) merupakan jenis diet yang menekankan pada pengurangan asupan karbohidrat dalam tubuh. Beberapa contoh diet karbohidrat yang populer adalah: Diet Keto: Diet ini melibatkan mengurangi asupan karbohidrat hingga hanya 5-10% dari total kalori harian dan meningkatkan asupan lemak hingga 70-80% dari total kalori harian. Diet ini bertujuan untuk memaksa tubuh memasuki keadaan ketosis, di mana tubuh membakar lemak sebagai sumber energi utama. Diet Paleo: Diet ini menekankan pada makanan yang mirip dengan yang dikonsumsi oleh manusia purba, seperti daging, ikan, sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Diet ini biasanya rendah karbohidrat, tetapi bukanlah diet karbohidrat yang sangat ketat seperti diet keto. Diet Atkins: Diet ini melibatkan fase pertama yang sangat ketat, di mana asupan karbohidrat dibatasi hanya hingga 20 gram per hari. Fase ini diikuti oleh fase-fase yang lebih fleksibel, tetapi tetap membatasi asupan karbohidrat. Diet ini bi

Trik Mendapatkan Alamat Email Dari Search Engine

Mempunyai banyak teman di internet adalah sebuah berkah yg luar biasa dan patut disyukuri. Banyak teman banyak rezeki, itu istilah yang tepat. Tapi sebanyak-banyaknya teman, contohnya di Facebook, paling-paling juga hanya bisa ratusan. Tetapi kalau kita orang yang beken dan punya tampang spt artis, itu perkara lain. Tapi kalau kita yang hanya “wong cilik”, nampaknya sebuah mimpi mempunyai ribuan “fans”. Banyak teman biasanya diikuti dengan banyaknya alamat email yang dikoleksi dari mereka. Alamat email yg banyak merupakan sebuah aset yg sangat berharga. Satu email bisa menghasilkan $1-$10 jika dioptimalkan dengan sebaik-baiknya. Masalahnya jika anda mengalami kesulitan untuk mendapatkan alamat email yang banyak dari teman-teman, saya punya kiat alias tips atau bahkan boleh dibilang sebuah trik. Tips dan trik yg saya kenalkan untuk mendapatkan alias mengumpulkan alamat email yg saya ajarkan sangat sederhana, cara untuk mencari dan mendapatkan alamat email kali ini pasti