Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2009

Tips Merawat Payudara di Berbagai Usia

Sayangi Payudara Memiliki payudara yang serasi dengan bentuk, tinggi, dan berat badan -- apalagi mulus-- pastilah menjadi gambaran ideal kaum wanita. Supaya payudara bisa menjadi kebanggaan dan kesehatannya tetap terjaga, rawatlah anggota tubuh ini dengan baik. Caranya dengan melakukan hal-hal berikut ini. Umur 20 Pada usia ini, bentuk payudara belum mengalami perubahan. Biasanya, masih kencang dan mulus. Tapi, Anda tetap perlu merawatnya dengan baik. Sebaiknya, jangan menggosok bagian kulit payudara dengan kasar, terutama di atas areola dan puting yang sangat tipis (karena kandungan kolagennya sedikit). Hindari scrub dan handuk kasar, terutama seminggu sebelum haid. Oleskan krim pelembap tanpa parfum agar kulit payudara tidak kering. Sedangkan untuk menjaga kesehatannya, Jagalah berat tubuh dengan mengkonsumsi makanan yang cukup dan seimbang, agar penampilan keseluruhan, termasuk payudara, tampak menarik. Jangan lupa, melakukan SADARI setiap bulan setelah selesai hai

Cara mengusir Stres dalam 2 Menit

bingkai foto Jika sedang stres, ada cara cepat dan sederhana yang bisa mengembalikan suasana hati lebih baik. Berikut trik menghilangkan stres hanya dalam waktu dua menit : 1. Buka kembali foto masa lalu ketika Anda sedang dilanda stres. Keluarkan album masa kecil atau foto waktu melakukan perjalanan ke tempat favorit. Cara ini lebih membahagiakan dibandingkan memakan cokelat. Cara ini sudah dibuktikan dalam penelitian di sebuah Universitas Terbuka di Inggris, dengan perbandingan cara orang menghilangkan stres dengan memakan cokelat, minuman beralkohol, menonton TV, mendengarkan musik dan melihat album foto pribadi. Dari penelitian ini diperoleh hasil cara menghilangkan stres dengan melihat album foto pribadi menghasilkan 11 persen lebih ampuh dibandingkan yang lainnya. Untuk tetap menjaga semangat Anda di tempat kerja upload foto-foto favorit tersebut dalam komputer atau atur sebagai screensaver. Atau, bisa juga dipasang dalam bingkai dan diletakkan di atas meja kerja A

Cara menghasilkan Uang melalui Aplikasi Facebook

UANG SURGA MAU PINJAM UANG? Di artikel sebelumnya saya sudah menjelaskan cara memanfaatkan Aplikasi Facebook sebagai media berbagi sekaligus sebagai media promosi blog Anda. Sebagai artikel lanjutannya, kali ini saya coba berbagi Aplikasi Facebook yang saya yakin bisa Anda gunakan untuk mengais rezeki dari pada Anda sekedar menuliskan status, memajang photo dan membalas komentar. Pada intinya Anda bisa bersenang-senang sekaligus mendapatkan penghasilan...bukankah itu malah lebih menyenangkan :) Mungkin Anda tidak percaya pada halaman profile Facebook Anda sebenarnya Anda bisa memajang dan menjual barang-barang yang kemungkinan besar banyak dicari pembaca Anda. Entah itu bisa berupa Musik, T-shirt, Gadget, barang-berang bekas sampai yang terbaru sekalipun bisa Anda jual. Dan itu semua bisa Anda lakukan dengan sedikit modal bahkan tanpa modal sama sekali. Dibawah ini saya coba share berbagai aplikasi Facebook yang mungkin bisa menjadi acuan buat Anda. Jadi sillahka

LANGKAH - LANGKAH Awal MEMBANGUN Bisnis

Geliat dunia entrepreneurship di negeri ini sangat membanggakan. Banyaknya pebisnis baru yang bermunculan, saya yakin bisa semakin memakmurkan negeri tercinta ini. Bagi Anda yang saat ini belum terjun ke dunia bisnis Anda sendiri, dan punya keinginan kuat untuk memulai usaha mandiri sebagai seorang entrepreneur sejati, tapi masih bingung bagaimana cara memulainya, maka diperlukan sebuah perubahan mindset pegawai menjadi mindset entrepreneur. Saya coba tuliskan hal-hal yang Anda perlukan untuk mulai membentuk mindset entrepreneur di dalam diri Anda, sehingga Anda nantinya bisa benar-benar terjun menjadi seorang entrepreneur sejati…dengan sepenuh hati…yang tidak pernah mati…haalah…hehehe. Langkah awal, tentu saja Anda harus punya Perencanaan Bisnis. Ini memang kelihatannya klise, tapi ingatlah, TIDAK ADA SUKSES TANPA PERENCANAAN. Setiap kesuksesan, pasti sudah ada perencanaan sebelumnya. Jangan percaya omongan yang mengatakan bahwa sukses bisa diraih tanpa rencana, atau jalani hidup apa

Makanan Pembersih Usus

Frozen Yogurt Blueberry Rasa kembung yang sering timbul memang sangat menjengkelkan dan hal itu terjadi bukan hanya karena angin, tetapi juga karena Anda banyak mengonsumsi makanan berlemak. Makanan dengan lemak tinggi akan bertahan lama dalam usus karena membutuhkan waktu yang lama untuk mengolahnya. Hal itu memicu reaksi dalam sistem pencernaan yaitu rasa kembung bahkan hingga mual. Tidak hanya itu, Anda juga akan sulit buang air besar, sakit kepala, dan cepat lelah. Agar hal tersebut tidak terjadi, Anda harus membersihkan usus secara teratur dengan mengonsumsi makanan pembersih usus. Jika Anda selalu makan makanan berlemak tinggi dan jarang mengonsumsi makanan pembersih usus, maka usus akan selalu bekerja keras, dan dalam keadaan kotor. Tidak hanya menimbulkan rasa kembung tetapi juga Anda berisiko tinggi terkena kanker usus. Untuk menjaga usus tetap sehat dan Anda terhindar dari rasa kembung, perbanyak konsumsi makanan-makanan berikut. Buah dan sayur Selalu masukkan

Kalender 2010

Rematik atau Asam Urat?

Rematik atau Asam Urat? Adanya kemiripan antara nyeri akibat asam urat dengan rematik, tak jarang membuat banyak orang menganggap bahwa keduanya adalah penyakit yang sama. Apakah perbedaannya? Penyakit asam urat timbul akibat meningkatnya kandungan asam urat (urate acid) dalam darah sehingga kadarnya melebihi normal. Asam urat sendiri terbentuk dari senyawa purin, yaitu senyawa pecahan dari asam nukleat (bahan dasar protein inti sel). Akibatnya, timbullah beragam reaksi, mulai dari radang sendi hingga gagal ginjal. Sedangkan rematik disebabkan oleh hal yang sangat berbeda, yaitu kerapuhan tulang. Untuk memastikan penyebab rasa nyeri itu perlu dilakukan tes darah di laboratorium. Tapi, apakah rematik disebabkan asam urat? Faktanya, hanya sekitar 10 persen saja pengidap rematik yang asam uratnya tinggi. Banyak pasien yang asam urat tinggi justru tidak mengalami rematik. Asam urat dalam darah yang tinggi belum tentu akan menyebabkan rematik. "Penyakit rematik akan terj

Nyaman & Seksi dengan Pakaian Dalam Tepat

Lingerie seksi Setiap wanita pasti ingin tampil percaya diri. Salah satu caranya adalah dengan merasa seksi. Seksi bukan berarti Anda harus menggunakan pakaian mini atau baju yang ketat. Menggunakan pakaian dalam yang nyaman, berbahan lembut, dan dengan model cantik juga bisa membuat Anda percaya diri, terutama saat bekerja. Fungsi pakaian dalam bukan hanya untuk melindungi organ vital Anda tetapi juga memberikan rasa nyaman dan meningkatkan kepercayaan diri. Jadi, saat memilih pakaian dalam, jangan hanya pertimbangkan fungsi dasarnya saja. Untuk memilih pakaian dalam yang bisa membuat Anda seksi, lupakan dulu selera pasangan. Sedikit egois sesekali tidak masalah. Pilih saja pakaian dalam dengan warna menyala yang belum pernah Anda beli sebelumnya. Seperti merah, kuning, atau mungkin hijau terang. Pilihlah pakaian dalam yang sesuai bentuk tubuh dan bisa menutupi kekurangan Anda. Jika perut Anda besar, pilihlah celana dalam yang menutupi perut. Lalu, jika payudara kecil, p

2010, Belanja Iklan Online Diprediksi Tumbuh 7,6%

UANG SURGA MAU PINJAM UANG? Potensi pasar untuk iklan di Internet masih terbuka cukup luas. Tren beriklan di internet terus meningkat sejak beberapa tahun terakhir. European Interactive Advertising Association (EIAA) memprediksi pada tahun 2010 belanja iklan online meningkat sekira 7,6 persen. Tren ini akan terus berkembang pesat pada tahun 2011 dan diperkirakan akan mencapai 15 persen. Data terbaru tersebut merupakan hasil analisa dari tahun ke tahun di Eropa, seperti dilansir Guardian, Senin (14/11/2009). Selain itu, EIAA mengungkapkan iklan online akan terus menekan belanja iklan di televisi. Sejumlah perusahaan akan meningkatkan anggarannya di situs-situs seperti AOL, BBC, MTV, dan eBay. Laporan yang diungkapkan EIAA itu menyebutkan bahwa 33 persen pengiklan mengungkapkan akan meningkatkan iklannya di iklan video online. Sedangkan 20 persen respondennya akan m

Kehilangan Hasrat Bercinta? Ini Penyebabnya!

Kehilangan Hasrat Bercinta? Ini Penyebabnya! Menurunnya libido sehingga tak berhasrat lagi melakukan hubungan seks, banyak terjadi pada perempuan. Apa sih penyebabnya? Kehilangan hasrat untuk berhubungan seks pada perempuan tidaklah permanen. Nantinya beberapa perempuan akan menemukan hasratnya sendiri. Namun ada juga yang memerlukan bantuan ahli medis. Seperti detikhot kutip dari netdoctor, Rabu (18/11/2009), ada dua faktor penyebab menurunnya libido yaitu, faktor fisik dan faktor psikologi. Penyebab pada faktor fisik di antaranya pengaruh alkohol, narkoba, sakit diabetes, efek dari obat (terutama obat penenang), hiperprolaktinemia (meningkatnya kadar hormon prolaktin diatas kadar normal) dan kelainan hormon lainnya. Periode setelah melahirkan juga menjadi faktor hilangnya rasa ingin berhubungan seks. Hal ini terkait dengan perubahan hormonal yang terjadi setelah melahirkan. Setelah melahirkan banyak perempuan yang terlalu lelah untuk berfikir tentang seks. Ada juga ya

Wortel, Kaya Khasiat Untuk Perokok

Penyakit Jantung Selama ini, wortel cenderung hanya dikonsumsi saat diolah dalam sup, capcay atau masakan lainnya. Padahal, wortel bisa langsung Anda makan sebagai cemilan dan bisa melindungi tubuh dari serangan penyakit di musim hujan seperti saat ini. Kandungan vitamin pada wortel bukan hanya A, tetapi juga vitamin D, C, B, E, G dan K. Mineral yang terkandung dalam wortel juga cukup lengkap. Mengonsumsi jus wortel setiap hari akan sangat baik bagi kekuatan tulang Anda karena kandungan kalsiumnya yang tinggi. Anda pasti sudah mengetahui bahwa wortel bisa melindungi mata. Sebenarnya khasiat wortel lebih dari sekedar melindungi mata Anda. Kandungan antioksidan pada wortel bisa mengurangi risiko terkena kanker. Penelitian menunjukkan zat karotenoid pada wortel juga bisa mengurangi risiko penyakit jantung. Selain itu, karotenoid juga berfungsi menstabilkan kadar gula dalam darah. Lalu, bagi Anda yang sering menghirup asap baik rokok ataupun knalpot, berisiko mengalami pemben

Megan Fox Terpilih Sebagai Wanita Terseksi

Megan Fox Bila Johnny Depp terpilih sebagai pria terseksi, maka predikat wanita terseksi itu jatuh ke tangan artis Megan Fox. Nama Megan Fox kembali menjadi yang nomor satu sebagai wanita terseksi. Kedudukan Megan Fox sebagai wanita terseksi belum tergoyahkan. Megan tetap menjadi wanita terseksi seperti yang dimuat oleh FHMonline, Kamis 19 November 2009. Bila Johnny Depp terpilih sebagai pria terseksi versi majalah Amerika sementara majalah Inggris mentasbihkan Robert Pattinson sebagai pria terseksi di planet ini. Hal ini tentu saja sangat mengejutkan apalagi nama Johnny Depp hanya berada di posisi kedua di bawah nama aktor asal Inggris tersebut. Dulu, gelar seksi ini dipegang oleh pasangan Brad Pitt dan Angelina Jolie. Namun, seiring bertambahnya usia membuat posisi mereka semakin menurun dan tergantikan dengan artis-artis muda lainnya.

"Neo Etnico", Pesona Tenun Modern

Foto: Dewi Arta SELAIN batik, banyak kain lainnya dari keragaman budaya Indonesia yang bisa dimanfaatkan untuk fesyen. Salah satunya, tenun. Kain inilah yang diolah Denny Wirawan dengan bentuk yang lebih modern. Mengangkat tema "Neo Etnico", Denny terinspirasi gaya hidup kaum urban yang serbacepat dan dinamis, namun tetap menyisakan sentuhan keindahan, serta feminitas pada si penggunanya. Denny pun menyuguhkannya dalam koleksi ready to wear. "Gaun ini dirancang bagi para wanita dinamis yang sibuk dan aktif, namun membutuhkan busana yang praktis dalam berpenampilan," ujarnya saat ditemui di Pacific Place, SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (18/11/2009). Almamater Lomba Perancang Mode ini berkolaborasi dengan Cita Tenun Indonesia dalam koleksi terkininya. Dengan menggunakan kain tenun Sulawesi Tenggara dari Kabupaten Buton Muna, ke-16 rancangan pengagu

Kedelai untuk Kecantikan Kulit

KEDELAI tak hanya enak jadi panganan. Namun, dari kedelai pun dapat menjadi asupan bernutrisi untuk kulit. Melalui kandungan minyak, protein, vitamin, dan mineral dari jenis kacang-kacangan itu, Anda dapat merawat kecantikan kulit. Seperti yang dilansir dari Care Fair , Kamis (19/11/2009), saat ini kacang kedelai banyak diproduksi menjadi minyak kedelai yang bermanfaat untuk menutrisi kulit. Memasuki usia 30 tahun, kulit wajah pada wanita terlihat semakin suram. Ini disebabkan polusi udara yang merusak lapisan kulit. Asam lemak esensial yang dikandung dalam kacang kedelai dapat membantu melindungi kulit dari sinar UV. Minyak kedelai juga membantu menghadang masuknya paparan sinar matahari secara langsung, dan polusi asap rokok pada kulit. Dengan kandungan antioksidan yang tinggi seperti vitamin E dan vitamin B kompleks untuk membuat kulit berkilau. Selain itu

Jangan Sepelekan Kram Otot

Jangan Sepelekan Kram Otot Kram pada otot merupakan kontraksi menyakitkan yang membuat otot terasa keras atau bengkak. Jika hal itu seringkali terjadi, tentu dapat mengganggu aktivitas Anda. Menurut U.S. National Library of Medicine, ada beberapa pemicu yang biasanya sulit menghindari kram otot tersebut, antara lain: - Otot yang kedinginan. - Berolahraga sehabis makan. - Melakukan aktivitas berat dan mendadak tanpa pemanasan. - Kontraksi otot yang tak terkoordinasi dan relaksasi pada saat sedang melakukan olahraga berat. - Kehilangan cairan tubuh dan garam tubuh disebabkan oleh keluar keringat yang berlebihan, muntah, atau diare yang parah. - Kekurangan vitamin dan mineral tertentu. Bagaimana menghentikan kram? - Otot tubuh Usahakan jangan bergerak, lalu pijatlah dengan perlahan dan lembut bagian yang kejang. - Otot anggota badan Tangan: luruskan jari-jari. Belakang pinggul: angkat kaki dengan tangan yang diletakkan di bagian tumit, dan tekan lutut ke ara

Gereja Katolik Akui Butuh Dukungan Internet

Gereja Katolik Roma harus meninggalkan pikiran tradisional dan mengakui pentingnya jangkauan Internet, sebagai sarana untuk menyebarkan ajaran Katolik secara luas ke seluruh dunia. "Internet merupakan bagian integral dari kehidupan sehari-hari," kata Uskup Monsignor Jean-Michel Di Falco, disela-sela pertemuan Uskup Vatikan Katolik Eropa dengan media, seperti yang diberitakan AFP , Jumat (13/11/2009). "Dengan tidak hadir di Web, Anda memotong diri dari sebagian besar kehidupan masyarakat," tambah uskup Gap. Uskup Gap mencatat setidaknya ada tiga peristiwa yang melibatkan Gereja yang diguncang di dunia maya dalam beberapa bulan terakhir, yaitu pernyataan pihak gereja yang menyangkal peristiwa Holocaust, kontroversi dari seorang dokter yang melakukan aborsi terhadap korban perkosaan, dan pernyataan oleh Paus Benedictus XVI tentang penggunaan kondom

Ditemukan Aplikasi Pencari Letak Tanpa GPS

Ditemukan Aplikasi Pencari Letak Tanpa GPS Ajang Indosat Wireless Innovation Contest (IWIC) 2009 berhasil menghadirkan penemuan aplikasi pencari letak tanpa harus menggunakan GPS. Dalam kontes yang telah memasuki babak final di Jakarta, Kamis, menetapkan karya inovatif bernama CLIG, karya Sandy Marly Colondam dari Jakarta sebagai karya terbaik untuk sub-kategori Business & Commerce CLIG merupakan singkatan dari Cell ID Getter. Dengan "Application Protocol Interface" (API) yang dapat menambahkan fitur "Location Based Service" ke semua Mobile WEB dengan integrasi yang sangat mudah itu maka user dapat mengetahui letak misalnya stasiun bus terdekat tanpa menggunakan GPS. Selain itu, beberapa karya lain juga keluar menjadi karya terbaik untuk beberapa sub kategori antara lain BukuQ karya Fajar Endra Nusa untuk sub-kategori Social Networking, Role Playing Game karya Indah Palupi Damayanti untuk sub-kategori Learning & Education, UltraPort karya And

Sebar Foto Bugil, Teknisi Komputer Dituntut Rp100 juta

TAICHUNG - Berhati-hatilah Anda dalam memilih teknisi komputer bila laptop, atau komputer desktop anda mengalami kerusakan. Salah memilih teknisi, bisa-bisa data rahasia Anda yang tersimpan di dalamnya tersebar ke publik. Setidaknya itulah yang terjadi pada Wong, mahasiswi berusia 24 tahun asal Taiwan. Sekitar bulan Juni, dirinya memperbaiki laptopnya yang rusak kepada seorang teknisi yang diketahui bernama Hsu. Tanpa sepengetahuan Wong, Hsu meng-copy data yang ada di laptop rusak tersebut, termasuk sejumlah foto-foto telanjang Wong. Demikian dilansir China Post , Rabu (18/11/2009). Hsu, pria berusia 25 tahun itu, ternyata diketahui menaruh hati pada Wong. Pada saat keduanya melakukan komunikasi online, tiba-tiba Hsu membeberkan foto-foto telanjang yang ada di laptop kepada Wong. Wong yang tak terima foto-fotonya dibeberkan, langsung menuntut Hsu membayar sebesar

Membuat Blog Anda Agar Lebih diingat Banyak Pengunjung

Tentu kita semua tahu bahwa blog tercinta kita ini dikunjungi banyak orang setiap harinya. Saya sendiri aktif mengunjungi blog ini setiap ada postingan baru, entah itu karena tertarik atau karena faktor X. Tapi tahukah anda apa saja faktor X itu? Menurut saya, faktor X dari sebuah blog adalah : Template Template yang original serta indah dapat membuat pengunjung kembali lagi hanya untuk melihat keindahannya. Saya lihat template blog ini sangat enak dan nyaman untuk dipandang berjam-jam lamanya (lebay dikit boleh lah...). Untuk membuat blog kita nyaman dibaca, gunakan template custom atau standar (tapi sudah dimodifikasi) yang mengandung warna yang memang nyaman untuk dipandang, seperti putih dan hijau. Jangan menggunakan warna yang membuat sakit mata seperti merah dan oranye. Tips : Jangan gunakan background merah atau warna cerah lainnya untuk postingan, itu membuat pengunjung tidak nyaman dalam membacanya. Gunakan;ah warna putih atau hijau muda sebagai background.

TBC

Tuberkulosis ( TBC atau TB ) adalah suatu penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri Mikobakterium tuberkulosa . Bakteri ini merupakan bakteri basil yang sangat kuat sehingga memerlukan waktu lama untuk mengobatinya. Bakteri ini lebih sering menginfeksi organ paru-paru dibandingkan bagian lain tubuh manusia. Insidensi TBC dilaporkan meningkat secara drastis pada dekade terakhir ini di seluruh dunia. Demikian pula di Indonesia, Tuberkulosis / TBC merupakan masalah kesehatan, baik dari sisi angka kematian ( mortalitas ), angka kejadian penyakit ( morbiditas ), maupun diagnosis dan terapinya. Dengan penduduk lebih dari 200 juta orang, Indonesia menempati urutan ketiga setelah India dan China dalam hal jumlah penderita di antara 22 negara dengan masalah TBC terbesar di dunia. Hasil survei Kesehatan Rumah Tangga Depkes RI tahun 1992, menunjukkan bahwa Tuberkulosis / TBC merupakan penyakit kedua penyebab kematian , sedangkan pada tahun 1986 merupakan penyebab k

Tips Membeli Motor

Hellow fren ... nah bagi kamu yang pengen beli motor bekas ... ga ada salahnya untuk baca artikel di bawah ini Anda berminat untuk membeli motor bekas, usahakan untuk berhati-hati dan perhatikan motor itu sendiri. Karena tidak sedikit pula pembeli yang kecewa karena kesalahan mereka sendiri yang kurang berhati-hati memilih motor bekas tersebut. Langkah yang dapat anda lakukan adalah: Langkah ke-satu cek harga pasaran. Sebelum anda melakukan pencarian motor bekas yang akan anda beli, sebaiknya lakukan cek harga pasaran terlebih dahulu baik dari koran, majalah atau mungkin bisa juga dari situs namaotomotif.com. Langkah ke-dua cek nomor rangka dan mesin motor. Periksa nomor rangka dan mesin motor, lalu sesuaikan dengan nomor rangka serta nomor mesin yang tertera pada STNK maupun BPKB. Langkah ke-tiga cek kondisi fisik. Periksa kondisi body, spion, baut, dan lain sebagainya, apakah terlihat banyak goresan, kondisi retak ataupun pecah. Usahakan juga akan lebih baik jika semua yang mene

Kalah di Pengadilan, Manohara Harus Bayar Hampir Rp 300 Miliar

Kalah di Pengadilan, Manohara Harus Bayar Hampir Rp 300 Miliar Mahkamah Tinggi Kuala Lumpur mengabulkan gugatan Pangeran Kelantan, Tengku Muhammad Fakhry atas Manohara Odelia Pinot. Kalah di pengadilan, Manohara diwajibkan membayar hampir Rp 300 miliar. Majelis hakim, yang dipimpin Shazali Hidayat Shariff menjatuhkan vonis pada Kamis (5/11/2009). Majelis hakim menilai kalau Manohara dan ibunya, Daisy Fajarina, terbukti melakukan fitnah. Keduanya diwajibkan membayar tuntutan ganti rugi sebesar 105 juta Ringgit Malaysia atau sekitar Rp 291 miliar lebih, demikian yang dikutip detikhot dari kantor berita nasional Malaysia, Bernama, Kamis (5/11/2009). Pihak Tengku Fakhry mengaku puas dengan putusan tersebut. Mereka pun meminta Manohara dan ibunya segera menuntaskan kewajibannya. "Manohara dan ibunya harus memenuhi putusan pengadilan atas apa yang mereka lakukan kepada Pangeran," ujar Mohammad Haaziq Pillay, pengacara Tengku Fakhry, Kamis (5/11/2009). Sejak pertama

Manohara Kalah di Pengadilan

Manohara Odelia Pinot Pangeran negara bagian Kelantan, Malaysia, Tengku Temenggong Mohammad Fakhry memenangi gugatan pencemaran nama baik melawan istrinya, supermodel asal Indonesia, Manohara Odelia Pinot. Manohara dan ibunya menuduh Tengku Fakhry menyiksa istrinya tersebut. Pengacara Tengku Fakhry, Mohamad Haaziq Pillay, mengatakan kliennya memenangi gugatan di Pengadilan Tinggi Kuala Lumpur karena Manohara gagal menunjuk pengacara hingga tenggat hari ini, Kamis (5/11). "Pangeran sangat senang dan menyatakan keadilan telah ditegakkan. Uang tidak pernah menjadi masalah, dia hanya ingin namanya kembali bersih," kata Pillay seperti dikutip laman Asiaone. Tengku Fakhry menuntut Manohara dan ibunya membayar US$ 31 juta karena telah mencemarkan nama baiknya. Model berusia 17 tahun itu menyatakan Tengku Fakhry telah melakukan kekerasan seksual terhadap dirinya. Manohara melarikan diri dari pengawal pangeran Kelantan itu di Singapura dan kembali ke Indonesia, Mei lalu

Status 'Evan Brimob' Bikin Panas Facebookers

Facebook Evan Brimob Isu perseteruan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) versus Polri yang sering disebut Cicak lawan Buaya, masih terus menjadi perbincangan. Di tengah 'kisruh' itu, facebooker tanah air dipanaskan oleh status akun milik 'Evan Brimob.' Penelusuran VIVAnews, status itu membuat panas dan dinilai provokatif oleh pemberi komentar. Status atas nama Evan Brimob itu tertulis 'Polri gak butuh masyarakat.. tapi masyarakat yg butuh polri.. maju terus kepolisian Indonesia, telan hidup2 cicak kecil.' Pemberi komentar pertama atas langsung memberikan pujian kepada Evan Brimob. Status ini juga mendapat pujian alias acungan jempol dari komentator lainnya. "Betul mas, Polri tidak seperti artis yang butuh dukungan dari masyarakat. Tapi masyarakat yang butuh Polri," tulis salah satu pemberi komentar pendukung Evan Brimob. Tetapi, bila dilihat lagi ke bawah, para komentator lain memberikan 'serangan' dan hujatan kepada pria yang dal

Cantik Kulit Jadi Rahasia

Problema kulit kerap kali menjadi masalah yang super sensitif buat Anda. Oleh sebab itu, coba cari tahu mengenai sepuluh rahasia kulit yang belum pernah Anda ketahui. 1. Produk kulit nyatanya bisa multifungsi. Pakailah produk yang memiliki banyak fungsi sehingga Anda akan mendapatkan manfaat lebih banyak. Misalnya, krim antipenuaan yang memiliki kandungan retinol selain dapat dipakai untuk mencegah garis halus diwajah, juga dapat dimanfaatkan sebagai penyamar noda hitam pada wajah akibat sinar matahari. 2. Kulitpun bisa mengalami kebosanan. Hal ini biasanya terjadi setelah enam bulan pemakaian pada produk pelembab atau perawatan noda di wajah. Namun pembersih wajah umumnya tidak membuat kulit berhenti merespon. Sel-sel mati dapat mencegah penetrasi pada produk. Jadi, gunakan scrub yang mengandung asam glikolat untuk meluruhkan lapisan sel kulit mati. 3. Anda tidak perlu mencuci muka dua kali sehari. Pembersih wajah yang paling ringanpun dapat menghapus minyak alami yang menyebabkan kul

Facebook, Album Foto Digital yang Diminati Anak Muda

Situs jejaring sosial Facebook tak hanya diminati anak-anak muda untuk saling berkirim sapa, tetapi juga dijadikan sebagai album foto digital. Mengunggah (upload) foto di Facebook lebih praktis dan gratis ketimbang mencetak foto. Selain itu, hal ini juga lebih keren. Fadila (22), karyawan swasta, warga Sosrowijayan, kini jarang mencetak foto selepas bergabung dengan situs jejaring Facebook. Jika mempunyai foto bagus yang diambil dari kamera atau ponsel, maka sebagian dimasukkan ke Facebook. Sebagian lagi disimpan di laptop dan komputer. Hampir tiap hari Fadila menengok Facebook-nya di sela-sela mengerjakan tugas kantor. "Kalau sedang kumat narsisnya, foto apa saja yang ada gambar saya langsung saya upload. Sudah enggak kehitung berapa jumlah fotonya," ujarnya, Senin (2/11). Shinta Maharani (24), karyawan swasta yang tinggal di Janti, Sleman, sepekan sekali mengunggah satu atau dua foto ke Facebook. "Ya buat keren-kerenan saja. Karena FB (Facebook) memfasili

Kesadaran Masyarakat Indonesia Minum Susu Rendah

UANG SURGA MAU PINJAM UANG? Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Jawa Tengah, Isroli mengatakan kesadaran masyarakat Indonesia untuk minum susu masih rendah dibandingkan dengan negara-negara lain terutama di kawasan Asia. "Hal itu dibuktikan dengan tingkat konsumsi susu di Indonesia yang hanya sembilan liter per kapita per tahun," katanya usai pembukaan gerakan minum susu segar (gerimis) di Fakultas Peternakan Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Senin. Menurut dia, tingkat konsumsi yang hanya sebesar itu jauh di bawah Malaysia yang tingkat konsumsi susunya mencapai 20 liter per kapita per tahun, dan Vietnam 11,2 liter per kapita per tahun. "Negara yang tingkat konsumsi susunya paling tinggi adalah Finlandia, yakni 184 liter per kapita per tahun," katanya. Ia mengatakan rendahnya konsumsi susu masyarakat Indonesia disebabkan masih adanya anggapan masyarakat bahwa susu merupakan barang mewah, sehingga masyarakat enggan untuk mengonsumsi. S

Rahasia Cantik Wanita dan Cewek

UANG SURGA MAU PINJAM UANG? Pengen tahu rahasia kenapa wanita dan cewek Jepang cantik, imut dan bening-bening. Wanita Jepang dan cewek jepang yang imut-imut itu ternyata memiliki gaya hidup yang bagus dicontoh. Rahasia wanita dan cewek cantik Jepang Menurut buku Naomi, tubuh langsing para wanita Jepang dipengaruhi oleh pola makan, perilaku yang perfeksionis dan disiplin yang tinggi. Naomi mencatat ada 7 hal utama yang menimbulkan fenomena langsing dan panjang umur yaitu: 1. Kebiasaan makan ikan. Kita paham orang Jepang tak bisa lepas dari ikan. Terutama Salmon, menjadi makanan nomor satu dan paling digemari. 2. Mengkonsumsi sayuran. Menurut Naomi, makan pagi berupa sayuran adalah lumrah. Meski ringan, tapi mengenyangkan. 3. Makan Nasi secukupnya. Di Jepang nasi disajikan dalam jumlah yang relatif sedikit, 2 mangkok kecil di tambah dengan hidangan lain. 4. Kacang kedele. Tiada hari tanpa kedele, itulah masakan Jepang. 5. Makan Mie. Ada Soba, Udon, Ramen, dan Somen. Rasanya ber

Surat Pernyataan Dewi Perssik - Aldi Taher Ditolak Hakim

UANG SURGA MAU PINJAM UANG? Surat Pernyataan Dewi Perssik - Aldi Taher Ditolak Hakim Keinginan Dewi Perssik dan Aldi Taher untuk segera berpisah sepertinya harus ditunda. Pasalnya, walaupun sudah mengantongi surat pernyataan yang berisi bahwa Dewi telah menyerahkan seluruhnya kepada Aldi untuk mengurus perceraian, tetap saja tidak diterima oleh majelis hakim. Ini sudah kedua kalinya Dewi tidak hadir di sidang cerainya. Yang pertama, ia dianggap tidak memberikan surat kuasa kepada seseorang atau pengacara yang ditunjuk mengurusi kasusnya. Dan sekarang pun demikian. Bagi pengadilan, surat pernyataan atau kesepakatan yang dibuat Dewi dan Aldi di luar sidang bukanlah surat kuasa yang sah yang bisa dipakai. Alhasil, hakim pun memutuskan untuk menunda sidang, dan mediasi tetap berjalan. Majelis meminta sidang berikutnya digelar pada 11 November dan Dewi maupun Aldi diminta hadir di ruang sidang Pengadilan Agama Jakarta Barat. "Dan itu akan dilayangkan surat panggilan seca

Elia Kadam Tutup Usia

Elia Kadam Tutup Usia Sekali lagi kita kehilangan pedangdut senior tanah air. Setelah Meggy Z meninggal, kini menyusul penyanyi kondang Elia Kadam. Pelantun lagu Boneka Dari India ini meninggal dunia di kediamannya pada Senin malam. Belum diketahui penyebab meninggalnya wanita berusia 71 tahun ini. Saat ini jenazah sedang disemayamkan di kediamannya di Jl Kayu Manis II, No. 5, Komplek Pertanian, Citayam, Bogor, Jawa Barat. Elia dikenal sebagai penyanyi dan bintang film di tahun 70-an. Selam karirnya banyak sudah karya yang dinyanyikan penyanyi ini. Tak diragukan kalau Elia disebut sebagai pencetak sejarah musik melayu dan dangdut di Indonesia. Bahkan lagu Boneka Dari India disebut-sebut sebagai lagu dangdut pertama

Setiap Jam Wanita Indonesia Meninggal Karena Kanker Serviks

UANG SURGA MAU PINJAM UANG? Setiap Jam Wanita Indonesia Meninggal Karena Kanker Serviks Setiap jam satu wanita Indonesia meninggal dunia akibat kanker leher rahim (serviks), sedangkan di Asia Pasifik dalam setiap empat menit, dan di dunia setiap dua menit. "Prevalensi kanker serviks di Indonesia mencapai 90-100 kasus per 100 ribu penduduk, di mana ditemukan 200.000 kasus baru setiap tahunnya," kata pakar penyakit kandungan dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) Dr Hasto Wardoyo SpOG di Yogyakarta, Senin. Menurut dia pada seminar Kanker Serviks dan Pencegahannya, kanker serviks menjadi penyakit kanker terbanyak di negeri ini, dan hampir 70 persen telah mencapai stadium lanjut, karena umumnya pasien sudah menderita lebih dari stadium IIB. "Wanita Indonesia yang berisiko menderita kanker serviks pada usia 15-61 tahun mencapai 58 juta orang, sedangkan pada usia 10-14 tahun sekitar 10 juta wanita mengalami kasus yang sama," katanya. Ia mengataka

Sheila Marcia Bisa Bebas Akhir Pekan Ini

Sheila Marcia Bisa Bebas Akhir Pekan Ini Artis Sheila Marcia sepertinya tak lama lagi akan bebas. Menurut info yang beredar Sheila bisa keluar penjara akhir pekan nanti. Benarkah? Sheila harus menjalani hukuman 5 bulan penjara karena Kasasi yang diajukan Kejaksaan Negeri Jakarta Utara terhadap vonis 7 bulan kurungan Pengadilan Tinggi Jakarta dikabulkan Mahkamah Agung. Sheila kembali menghuni Rutan Pondok Bambu pada 7 September 2009. Setelah menjalani dua pertiga masa hukumannya, Sheila bisa mendapat bebas bersyarat. Kapan Sheila keluar, pengacaranya mengisyaratkan tak lama lagi. "Sheila bisa keluar dari Rutan bulan November ini," jelas Mudarwan Yusuf, pengacar Sheila, saat dihubungi detikhot lewat telepon, Senin (2/11/2009) malam. Mudarwan pun kini sedang menyelesaikan berkas-berkas pembebasan bersyarat Sheila Marcia. Untungnya, Sheila yang sedang hamil besar itu dinilai berkelakuan baik.